Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Perpisahan Joko Susilo, Persik Vs PSS Berakhir Hambar dan Tanpa Gol

Najmul Ula - Minggu, 3 Oktober 2021 | 17:13 WIB
Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, saat memberikan keterangan kepada awak media setelah laga pekan pertama Liga 1 2021 melawan Bali United di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, 27 Agustus 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, saat memberikan keterangan kepada awak media setelah laga pekan pertama Liga 1 2021 melawan Bali United di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, 27 Agustus 2021.

Selepas peluang kemelut yang didapat PSS pada sepak pojok pembuka, pertandingan berjalan tak menarik.

Baik Persik maupun PSS tak mampu mengantar bola ke striker andalan masing-masing, Youssef Ezzejjari dan Nemanja Kojic.

PSS pelan-pelan mulai dapat mengakses kotak penalti Persik, mula-mula berkat "percobaan" bunuh diri Andri Ibo.

Berikutnya, Jefri Kurniawan berturut-turut mendapat peluang jarak jauh dan jarak dekat yang masih menyamping.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BRI Liga 1 (@liga1match)

Babak pertama berakhir dengan tak ada lagi peluang tercipta dan skor masih bertahan 0-0.

PSS membuka babak kedua dengan sepakan jarak jauh Bagus Nirwanto yang mampu diblok Dikri Yusron.

Dikri Yusron kembali beraksi saat menyelamatkan gawangnya dari sepakan mendatar Arsyad Yusgiantoro.

Persik sempat mendapat peluang minimalis lewat sundulan Youssef Ezzejjari, selebihnya tak mampu mengkreasi peluang.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.