Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Irfan Bachdim mengaku cocok dengan visi dan misi yang diusung oleh manajemen Persis Solo.
"Ya, saya mengikuti kompetisi Liga 2 dan mengikuti Persis. Saya rasa manajemen, pelatih sangat bagus dan saya sudah kenal juga dengan beberapa pemain di sini," ucap Irfan Bachdim.
"Lalu mungkin yang paling penting di sini ada visi, ada target, dan itu yang saya sangat suka. I wanna be part of the journey," imbuhnya.
Baca Juga: Jelang Persebaya Vs Arema FC, Aji Santoso Singgung Pertahanan Kuat Mantan Timnya
Irfan bertekad untuk mengantarkan Persis ke level tertinggi sepak bola Indonesia.
"Pertama kali mungkin saya mau berterima kasih."
???? Berita selengkapnya https://t.co/3WbffICpiu
— PERSIS (@persisofficial) November 4, 2021
"Saya ingin kasih tahu ke suporter juga, saya datang bukan cuma untuk main-main, saya ada visi, goals, target untuk bantu tim naik level (tertinggi) and make history with this team," ucap Irfan Bachdim.
Saat ditanya mengenai Kota Solo, Irfan Bachdim mengenang ketika dirinya membela timnas Indonesia.
Editor | : | Nungki Nugroho |