Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pujian Setinggi Langit untuk Marco Motta yang Gagal Penalti di Menit ke-100

Nungki Nugroho - Senin, 8 November 2021 | 15:15 WIB
Marco Motta mendapatkan pelukan dari Andritany Ardhiyasa ketika laga Persija Jakarta melawan Barito Putera di Liga 1 2021.
PERSIJA.ID
Marco Motta mendapatkan pelukan dari Andritany Ardhiyasa ketika laga Persija Jakarta melawan Barito Putera di Liga 1 2021.

"Sebuah pelajaran yang ditunjukkan Marco Motta, gagal mengeksekusi penalti, sebuah kesalahan," tulis Simon di media sosial Instagram pribadinya, Sabtu (6/11/2021).

"Tetapi dia (Motta) tidak bereaksi di bawah provokasi parah, kita semua bisa belajar darinya. Rasa hormat yang besar, " tulis Simon.

Kolom komentar Marco Motta juga dibanjiri komentar respect dari rekan sesama pesepak bola hingga penggemar sepak bola.

Baca Juga: Comeback Dramatis Lawan Tira Persikabo, PSS Sleman Tutup Seri Kedua Liga 1 2021 dengan Kemenangan

Motta meminta kepada pendukung Persija untuk tidak menyalahkan pihak lain selain dirinya yang gagal mengeksekusi penalti.

"Saya seorang Pria dan Profesional dan saya mengambil tanggung jawab saya di depan, tanpa rasa takut dan tanpa bersembunyi."

"Saya sangat marah dengan diri saya sendiri tetapi ini tentu tidak akan membuat saya menyerah, justru sebaliknya."

"Saya merasa kasihan kepada rekan satu tim saya dan semua orang yang sangat mencintai Persija."

"Setiap orang bebas untuk memanifestasikan dan mengekspresikan apa yang mereka pikirkan, saya menerimanya tanpa masalah, tetapi tolong dengan saya, bukan dengan mereka yang tidak ada hubungannya dengan itu," jelasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MARCO MOTTA (@marcomotta47)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.