Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brunei Darussalam Mundur, Ini Jadwal Terbaru Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Nungki Nugroho - Selasa, 9 November 2021 | 14:54 WIB
Skuad timnas Indonesia saat melakukan tos jelang laga melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat melakukan tos jelang laga melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timor Leste akan tergabung di Grup A bersama tuan rumah Singapura, Thailand, Myanmar, dan Filipina.

Mundurnya Brunei memang tak berpengaruh pada timnas Indonesia yang berada di Grup B.

Skuad Garuda tergabung bersama juara bertahan Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.

Baca Juga: Jalur Pertama Menuju Timnas Indonesia 'Diblokir' FIFA, Marc Klok Pakai Jalur Kedua yang Makan Waktu

Pertandingan fase grup Piala AFF 2020 rencananya dimulai pada 5 Desember 2021.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers jelang laga melawan Thailand, Rabu (2/6/2021)
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers jelang laga melawan Thailand, Rabu (2/6/2021)

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah memanggil 26 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan jelang Piala AFF 2020.

Termasuk salah satunya bek muda keturunan Indonesia dari Liga Inggris, Elkan Baggott.

Shin akan membawa pemain timnas Indonesia ke Turki untuk menggelar pemusatan latihan dan menjalani uji coba melawan Afghanistan (16/11/2021) serta Myanmar (25/11/2021).

Vietnam dan Malaysia menjadi dua calon lawan berat yang akan dihadapi timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

 

Jadwal Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Indonesia vs Afghanistan (16 November 2021)
Indonesia vs Myanmar (25 November 2021)

Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Indonesia vs Kamboja (9 Desember 2021)
Laos vs Indonesia (12 Desember 2021)
Indonesia vs Vietnam (15 Desember 2021)
Malaysia vs Indonesia (19 Desember 2021)

Berikut daftar 26 pemain yang dipanggil timnas Indonesia:

Kiper:
1. M. Riyandi, Barito Putera
2. Syahrul Fadillah, Tira Persikabo

Bek:
3. Fachrudin Aryanto, Madura United
4. Victor Igbonefo, Persib
5. Ryuji Utomo, Penang FC
6. Alfeandra Dewangga, PSIS
7. Elkan Baggott, Ipswich Town
8. Pratama Arhan, PSIS
9. Edo Febriansyah, Persita
10. Marckho Sandy, Borneo FC
11. Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners

Tengah:
12. Evan Dimas, Bhayangkara FC
13. Kadek Agung, Bali United
14. Rachmat Irianto, Persebaya
15. Ahmad Agung, Persik Kediri
16. Ricky Kambuaya, Persebaya
17. Syahrian Abimanyu, Johor Darul Tazim
18. Irfan Jaya, PSS Sleman
19. Ramai Rumakiek, Persipura
20. Witan Sulaeman, Lechia Gdanks
21. Egy Maulana Vikri, FK Senica
22. Yabes Roni, Bali United

Depan:
23. Kushedya Hari Yudo, Arema FC
24. Dedik Setiawan, Arema FC
25. Hanis Saghara, Tira Persikabo
26. Ezra Walian, Persib

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.