Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Pekan Ke-15 Liga 1 2021, Persib Ketar-ketir Dibuntuti Bali United

Nungki Nugroho - Rabu, 1 Desember 2021 | 21:00 WIB
Skuad Persib Bandung melakukan tos penyemangat jelang lawan Arema FC pada pekan ke-14 Liga 1 2021.
PERSIB.CO.ID
Skuad Persib Bandung melakukan tos penyemangat jelang lawan Arema FC pada pekan ke-14 Liga 1 2021.

Seperti diketahui, Persela dan PSM baru saja memecat pelatih mereka lantaran urung meraih poin di seri ketiga Liga 1 2021.

Hari kedua, Jumat (3/12/2021), dibuka dengan duel tim promosi Persik Kediri kontra Persita Tangerang.

Kemudian disusul laga antara PSIS Semarang versus PSS Sleman dan Persija Jakarta kontra Tira-Persikabo.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Cetak 2 Gol di Liga Slovakia, FK Senica Tetap Gagal Menang

Pada Sabtu (4/12/2021), Persib Bandung akan menjalani laga berat melawan Madura United di Stadion Manahan, Solo.

Striker Persib Bandung, Wander Luiz, meluapkan kekecewaan usai gagal mengoptimalkan peluang pada laga kontra Arema FC di Liga 1 2021.
PERSIB.CO.ID
Striker Persib Bandung, Wander Luiz, meluapkan kekecewaan usai gagal mengoptimalkan peluang pada laga kontra Arema FC di Liga 1 2021.

Partai ini begitu menentukan nasib Maung Bandung di tiga besar klasemen Liga 1 2021.

Pasalnya, Persib yang saat ini menduduki peringkat ketiga dengan 28 poin ditempel ketat oleh Bali United di bawahnya.

Serdadu Tridatu memiliki poin sama dengan Persib, tetapi kalah dalam perhitungan head to head.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.