Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Pemain Top Liga 1 Tak Dipanggil Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Piala AFF 2020

Nungki Nugroho - Kamis, 2 Desember 2021 | 15:00 WIB
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, sedang bertanding dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker Bali United, Ilija Spasojevic, sedang bertanding dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021.

Bermain di tim papan bawah tak membuat Rifaldi kehilangan prestasi di Liga 1 2021.

Lima assist dicatatkan gelandang berusia 25 tahun tersebut dari 13 penampilan bersama Persiraja Banda Aceh.

Rifaldi juga merupakan salah satu pemain lokal dengan postur di atas rata-rata yakni 181 cm.

Melihat statistiknya di Liga 1, tidak menutup kemungkinan namanya menjadi perburuan di bursa transfer tengah musim.

4. Riko Simanjuntak (Persija)

Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, berduel dengan bek PSM Makassar Erwin Gutawa pada leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, berduel dengan bek PSM Makassar Erwin Gutawa pada leg kedua semifinal Piala Menpora 2021.

Penampilan Riko Simanjuntak di Liga 1 2021 memang belum konsisten layaknya dua tahun lalu.

Ia sempat dibekap cedera pada pertengahan seri kedua.

Namun, kini Riko telah kembali mendapatkan menit bermainnya bersama Persija Jakarta.

Riko mencatatkan 5 assist (terbanyak di Liga 1) dari 12 penampilan bersama Macan Kemayoran.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.