Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Robert Alberts: Papan Atas Liga 1 Setara Persaingan Manchester City-Liverpool-Chelsea

Najmul Ula - Minggu, 5 Desember 2021 | 12:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts dan Manajer Bhayangara FC, Sumardji, sepakat berdamai setelah terjadi kericuhan antar official kedua tim pada Sabtu (16/10/2021).
INSTAGRAM/BHAYANGKARA FC
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts dan Manajer Bhayangara FC, Sumardji, sepakat berdamai setelah terjadi kericuhan antar official kedua tim pada Sabtu (16/10/2021).

Gol tunggal Frets Butuan cukup untuk membuat Persib meraih tripoin dan menjaga jarak dengan Bhayangkara FC.

Usai pertandingan, Robert Alberts menyatakan persaingan Liga 1 musim ini setara papan atas Premier League.

Di Liga Inggris musim ini, memang terdapat tiga klub dalam jalur juara, yaitu Manchester City, Liverpool, dan Chelsea.

Gelandang Manchester City, Bernardo Silva, merayakan gol ke gawang Watford dalam laga Liga Inggris di Stadion Vicarage Road, Sabtu (4/12/2021).
TWITTER.COM/STATMANDAVE
Gelandang Manchester City, Bernardo Silva, merayakan gol ke gawang Watford dalam laga Liga Inggris di Stadion Vicarage Road, Sabtu (4/12/2021).

Tiga klub itu berturut-turut mengantongi 35, 34, dan 33 poin pada pekan ke-15 Liga Inggris 2021/22.

"Kalau misalnya kita bandingkan bagaimana kompetisi di situasi yang sekarang dengan situasi di Premier League itu hampir sama," ujar Robert (4/12/2021).

"Bagaimana nilai Chelsea, Manchester City, dan Liverpool, kita tahu bagaimana Liverpool menyerang dengan perolehan jumlah poin yang lebih banyak daripada yang kami miliki," jelasnya.

Robert Alberts mengaku senang dengan persaingan ketat di Liga 1 musim ini.

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.