Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mano Polking juga tak main-main dalam menentukan pilihan pemain, terbukti dengan pemanggilan seluruh pemain top.
Terdapat pemain berbasis Liga Jepang seperti Chanathip Songkrasin (Consadole Sapporo) dan Theerathon Bunmathan (Yokohama Marinos).
Adapula berbasis Eropa seperti Jonathan Khemdee (Odense), Kawin Thammasatchanan (OH Leuven) dan Thanawat Suengchitthawon (Leicester).
View this post on Instagram
Sayangnya, dua pemain bintang dari Jepang di atas belum bisa berlaga melawan Timor Leste.
"Para pemain berada dalam kondisi fisik bagus, mengingat kompetisi sudah berjalan beberapa bulan," tutur Mano Polking dikutip dari Bangkok Post (4/12/2021).
"Walaupun beberapa pemain luar negeri seperti Chanathip Songkrasin dan Theerathon Bunmathan tidak bisa bergabung untuk laga pertama," terangnya.
Situasi tersebut juga dialami timnas Indonesia, yang tak akan didampingi Elkan Baggott (Ipswich Town) dan Egy Maulana Vikri (FK Senica).
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | Bangkokpost |