Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sandingkan Timnas Indonesia dengan Laos di Piala AFF, Bintang Malaysia Siap Lawan Tim Mana Saja

Nungki Nugroho - Jumat, 10 Desember 2021 | 20:36 WIB
Pemain timnas Malaysia merayakan gol yang dicetak oleh Safawi Rasid ke gawang Laos pada Piala AFF 2020
FAMALAYSIA
Pemain timnas Malaysia merayakan gol yang dicetak oleh Safawi Rasid ke gawang Laos pada Piala AFF 2020

Safawi juga merupakan salah satu momok bagi timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia dua tahun lalu.

Winger berusia 24 tahun itu memborong dua gol Malaysia ke gawang Indonesia saat bentrok di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada 19 November 2019.

Malaysia akan bertempur dengan Indonesia pada laga pamungkas Grup B Piala AFF, Minggu (19/12/2021).

Skuad besutan Tan Cheng Hoe lebih diuntungkan karena memiliki jeda satu pekan sebelum melawan Indonesia.

Sebelum melawan Indonesia, Malaysia harus menghadapi Vietnam pada Minggu (12/12/2021).

Berikut daftar top scorer dan klasemen sementara Piala AFF 2020:

Top Scorer:

1. Safawi Rasid (Malaysia) - 4 gol
2. Ikhsan Fandi (Singapura) - 2 gol
3. Rachmat Irianto (Indonesia) - 2 gol
4. Amin Nazari (Filipina) - 1 gol
5. Evan Dimas (Indonesia) - 1 gol

Grup A

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1 Singapore (H) 2 2 0 0 5 1 +4 6
2  Thailand 1 1 0 0 2 0 +2 3
3  Myanmar 2 1 0 1 2 3 −1 3
4  Philippines 1 0 0 1 1 2 −1 0
5 Timor-Leste 2 0 0 2 0 4 −4 0

Grup B

Pos Team Pld W D L GF GA GD Pts
1  Malaysia 2 2 0 0 7 1 +6 6
2  Indonesia 1 1 0 0 4 2 +2 3
3  Vietnam 1 1 0 0 2 0 +2 3
4  Cambodia 2 0 0 2 3 7 −4 0
5  Laos 2 0 0 2 0 6 −6 0

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.