Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baru pada babak kedua Persis Solo bermain lebih menekan setelah masuknya Ferdinand Sinaga.
Ferdinand Sinaga sukses menggetarkan gawang Persiba lewat tendangan keras pada menit ke-69.
Pemain nomor punggung enam itu sukses mengkonversi umpan yang diberikan oleh Irfan Jauhari.
Baca Juga: Hasil Timnas Indonesia Vs Singapura - Ikhsan Fandi Selamatkan Tuan Rumah dari Kekalahan
Dua menit kemudian Ferdinand mencetak gol keduanya untuk Laskar Sambernyawa.
Ferdinand Sinaga is on fire! #PERSISPERSIBA #LaskarSambernyawa pic.twitter.com/0PwDZGOcCs
— PERSIS (@persisofficial) December 22, 2021
Kali ini eks pemain Persib itu menyundul bola umpan dari Alberto Goncalves.
Tertinggal 2-0 membuat Persiba berupaya mengejar dengan meningkatkan intensitas serangan.
Namun, tak satu pun gol mampu dicetak oleh kedua tim hingga wasit meniup peluit akhir.
Editor | : | Nungki Nugroho |