Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Indonesia Vs Singapura Leg 2 Semifinal Piala AFF - Egy Maulana Vikri Opsi Baru di Lini Serang

Nungki Nugroho - Sabtu, 25 Desember 2021 | 07:30 WIB
Kolase foto perayaan gol timnas Indonesia dan Singapura pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020.
AFFSUZUKICUP.COM
Kolase foto perayaan gol timnas Indonesia dan Singapura pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Selain Egy Maulana Vikri, Shin Tae-yong juga memiliki Ramai Rumakiek yang belum dimankan pada leg pertama.

Di lini pertahananan, Indonesia masih ada Rizky Dwi Febrianto dan Edo Febriansah yang bisa diturunkan di sektor sayap.

Kushedya Hari Yudo yang dicadangkan pada leg pertama bisa menjadi opsi penyerangan tim Garuda.
Timnas Indonesia harus meraih kemenangan dengan skor berapa pun, jika ingin lolos ke final Piala AFF 2020.

Baca Juga: Piala AFF - Striker Singapura Ungkit Kelemahan Pertahanan Timnas Indonesia, Elkan Baggott Jadi Celah Utama

Pasalnya, regulasi gol kandang-tandang di semifinal Piala AFF 2020 dihapus karena turnamen digelar terpusat di Singapura akibat pandemi covid-19.

Jika hasil imbang bertahan hingga waktu normal, timnas Indonesia harus menang melalui tambahan waktu 2x15 menit.

Namun jika tetap imbang juga, Evan Dimas dkk harus meraih kemenangan melalui babak adu penalti.

Sementara itu di partai semifinal lainnya, Thailand memastikan satu langkah ke final Piala AFF 2020.

Skuad Gajah Putih mampu mengalahkan Vietnam dengan skor 2-0 pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Pertandingan antara Indonesia dan Singapura malam ini disiarkan langsung oleh RCTI dan live streaming Vidio.com mulai pukul 19.30 WIB.

Berikut link live streaming Indonesia Vs Singapura:

LINK 1

LINK 2

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.