Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adapun kedatangan Abimanyu ke Persija bisa dibaca sebagai transfer panik manajemen Macan Kemayoran di hari tenggat transfer.
Persija sejatinya telah mendatangkan tiga gelandang di bursa transfer kali ini dengan peran berbeda.
Ahmad Bustomi dan Ichsan Kurniawan biasa berposisi sebagai gelandang bertahan, lantas Makan Konate beroperasi sebagai gelandang serang.
Selain itu, Persija juga masih memiliki Rohit Chand, Tony Sucipto, Dwiki Arya, dan Braif Fatari untuk dua posisi itu.
Dengan kata lain, Persija sebenarnya memiliki stok mencukupi untuk posisi yang ditempati Abimanyu.
Manajemen Persija barangkali terpancing untuk bergerak di lantai transfer setelah kekalahan memalukan dari Persipura Jayapura, Selasa (11/1/2022).
Pada laga itu, Ahmad Bustomi menjalani debut mengecewakan dan ditarik keluar saat turun minum.
Dwiki Arya yang baru berusia 21 tahun juga tampil ceroboh dan mendapat kartu merah pada babak kedua.
Baca Juga: Lerby Eliandry dan Stefano Lilipaly Merapat ke Persib? Ini Jawaban Robert Rene Alberts
Editor | : | Nungki Nugroho |