Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Widodo C Putro menyatakan Persita seharusnya "seribu persen" mendapat penalti saat melawan Bali United.
Pelatih Persita Tangerang, Widodo C Putro, menyesalkan hasil terbaru klubnya di pekan ke-20 Liga 1 2021/22.
Persita Tangerang sejatinya tampil spartan saat dikalahkan Bali United dengan skor 0-2, Senin (17/1/2022).
Bali United bisa mencetak dua gol akibat kelengahan para pemain Persita Tangerang pada tiga menit terakhir pertandingan.
Baca Juga: Compang-camping Lawan PSIS, Arema FC Indikasikan Ada Pemain 'Abu-Abu' Covid-19 dan Bergejala
Pendekar Cisadane memang berdiri gagah menahan serangan Serdadu Tridatu dengan mengandalkan duet lokal Dedi Gusmawan dan Syaeful Anwar.
Pihak Bali United sampai mengganti Ilija Spasojevic dan Eber Bessa lantaran dua pemain itu frustrasi pada babak kedua.
Namun, sebuah serangan balik membuat Privat Mbarga bisa mencetak gol pertama pada menit ke-87.
Dalam situasi cepat pula, M Rahmat menggandakan keunggulan tiga menit berselang.
Baca Juga: Didesak Mundur usai Persib Kalah dari Bali United, Robert Alberts Buka Suara
Editor | : | Najmul Ula |