Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kim Pan-gon Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Malaysia, FAM Latah Ikuti Vietnam dan Indonesia

Najmul Ula - Jumat, 21 Januari 2022 | 14:01 WIB
Pelatih baru timnas Malaysia asal Korea Selatan, Kim Pan-gon.
Bolanas.com
Pelatih baru timnas Malaysia asal Korea Selatan, Kim Pan-gon.

Bisa dikatakan, FAM latah dengan keberhasilan Vietnam dan Indonesia di tangan Park Hang-seo dan Shin Tae-yong.

Presiden FAM, Datuk Hamidin, menjelaskan dua syarat penting yang dipenuhi dalam diri Kim Pan-gon.

"Yang pertama mengenai pemahaman dia terhadap sepak bola Malaysia," ujar Datuk Hamidin dikutip dari Berita Harian (21/1/2022).

"Dia juga perlu tahu siapa musuh Malaysia, maksudnya kita akan bermain dengan tim Asean dan Asia."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by FA Malaysia (@famalaysia)

"Secara tidak langsung dia ini (Kim Pan-gon) adalah yang terbaik," tegas Datuk Hamidin.

Kim Pang-gon sendiri rela mengundurkan diri dari jabatan wakil presiden PSSI Korea Selatan (KFA) untuk menerima pinangan Malaysia.

Kim Pan-gon (52 tahun) terakhir kali melatih timnas Hong Kong dalam kurun 2012 hingga 2017.

FAM memberi kontrak berdurasi dua tahun kepada Kim Pan-gon dengan opsi perpanjangan dua tahun.

Baca Juga: Jika Penuhi Target FK Senica, Egy Maulana Vikri Main di UEFA Conference League Musim Depan

"Tidak ada target khusus untuk ini (Kim Pan-gon), tapi kita berharap bisa lolos ke Piala Asia," tandas Datuk Hamidin.

Editor : Najmul Ula
Sumber : Bharian.com.my
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.