Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya pikir lawan Persita ini pertandingan yang tidak ringan," ungkap Sudirman.
"Kami tahu Persita tim yang punya pemain-pemain agresif dalam bertahan dan menyerang."
"Tentunya saya sudah menginstruksikan pada pemain-pemain saya untuk bisa meredam agresivitas mereka," imbuhnya.
Sudirman sendiri berbicara mengenai target Persija di Liga 1 2021-2022.
Baca Juga: Persaingan Ketat di Papan Atas Klasemen Liga 1, Robert Alberts Bicara soal Kans Persib Juara
Menurut Sudirman, saat ini Persija memang sulit untuk menjadi juara Liga 1 2021-2022.
Persija pun hanya ditargetkan untuk menembus papan atas klasemen Liga 1 2021-2022.
Oleh karena itu, Sudirman meminta para pemainnya untuk menganggap setiap laga menjadi sebuah final.
"Karena target kami berada di papan atas, insyaallah setiap pertandingan-pertandingan yang kami lakukan kami buat layaknya pertandingan final," ujarnya.
Sudirman pun meminta para pemainnya untuk menjaga motivasi di setiap laga.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | persija.id |