Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Timor Leste - Shin Tae-yong Janjikan Perubahan

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 30 Januari 2022 | 18:00 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang khidmat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang khidmat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 27 Januari 2022.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia akan kembali berhadapan dengan Timor Leste dalam laga uji coba bertajuk FIFA Matchday.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan kembali menghaapi Timor Leste pada Minggu (30/1/2022).

Pertandingan timnas Indonesia Vs Timor Leste akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Laga timnas Indonesia Vs Timor Leste bisa disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel.

Sebelumnya, timnas Indonesia berhasil menang dengan skor telak 4-1 di pertemuan pertama, Kamis (27/1/2022) lalu.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bisa Bernafas Lega, Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik Jelang Kualifikasi Piala Asia

Timnas Indonesia tertinggal lebih dulu lewat gol Paulo Gali Freitas pada menit ke-35.

Anak asuh Shin Tae-yong baru bisa bangkit di babak kedua.

Timnas Indonesia berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-65 lewat sepakan Ricky Kambuaya.

Skuad Garuda sukses membalikkan skor lewat eksekusi penalti Pratama Arhan.

Sementara itu, dua gol tambahan untuk timnas Indonesia tercipta akibat blunder pemain Timor Leste yang melakukan gol bunuh diri.

Kendati menang telak, Shin Tae-yong mengaku tak puas dengan penampilan timnas Indonesia.

Menurut Shin Tae-yong, timnas Indonesia tak tampil baik di babak pertama.

"Pertandingan kali ini memang tidak memuaskan," kata Shin Tae-yong, Kamis (27/1/2022) lalu.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat jumpa pers jelang lawan Timor Leste, Rabu (26/1/2022).
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat jumpa pers jelang lawan Timor Leste, Rabu (26/1/2022).

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Timor Leste - Shin Tae-yong Minta Evan Dimas dkk Tak Ulangi Kesalahan di Laga Pertama

Shin Tae-yong pun mengisyaratkan akan melakukan perubahan di laga kedua nanti.

Pelatih asal Korea Selatan itu kemungkinan akan melakukan rotasi pemain.

"Semua pemain harus evaluasi," ungkap Shin Tae-yong.

"Saya akan berusaha agar tidak terjadi untuk kedua kalinya."

"Saya akan berusaja lebih agar ada perkembangan yang bagus," imbuhnya.

Adapun pertandingan timnas Indonesia Vs Timor Leste akan dimulai pukul 19.00 WIB.

Berikut link live streaming timnas Indonesia Vs Timor Leste:

LINK LIVE STREAMING

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Liga 1 Melonjak, PT LIB Beri Peringatan Keras untuk Klub

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.