Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rizky Ridho pun membagikan pelajaran berharga yang didapat dari pelatih asal Korea Selatan itu.
Menurut Rizky Ridho, Shin Tae-yong menginginkan pemain yang ingin berkorban untuk tim.
Shin Tae-yong pun selalu menuntut pemainnya untuk bekerja lebih keras untuk meningkatkan level tim.
"Mungkin yang saya ambil dari coach Shin pemain itu harus rela berkorban untuk negara ini atau untuk timnya yang dibela," ungkap Rizky Ridho.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Persija Krisis Pemain, Laga Kontra Madura United Resmi Ditunda
"Jadi seperti mempertaruhkan, lebih banyak larinya dari pemain-pemain lainnya."
"Biar pemain lain juga menyadari ‘oh iya teman saya bekerja lebih keras, jadi saya juga harus bekerja lebih keras lagi’," sambungnya.
Lebih lanjut, bek Persebaya Surabaya itu juga mengungkapkan hal yang dibenci Shin Tae-yong.
Rizky Ridho menyebut Shin Tae-yong sangat tidak suka apabila ada pemain yang tidak jujur.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | YouTube PSSI |