Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saat ini PSSI sudah menghubungi federasi Tajikistan, Uzebekistan, hingga Suriname.
Selain itu, PSSI juga berencana uji coba melawan Banglades yang menduduki peringkat lebih rendah dari Indonesia.
"Yang berkomunikasi dengan kami itu Tajikistan, Uzbekistan, Bangladesh, dan ada juga Suriname," kata Yunus Nusi dikutip dari BolaSport.com, Sabtu (19/2/2022).
"Kami tentu menjajaki semua potensi beberapa federasi yang memiliki peluang untuk bermain di dalam FIFA Matchday pada Maret," imbuhnya.
Yunus Nusi mengatakan PSSI sudah menjalin komunikasi dengan banyak federasi.
Hal ini bertujuan agar PSSI memiliki banyak opsi untuk mengantisipasi apabila ada hal-hal yang tak diinginkan.
"Bukan hanya beberapa negara tertentu karena kami harus membangun komunikasi dengan banyak federasi yang kira-kira yang ada di bawah dan atas Indonesia di ranking FIFA," tutur Yunus Nusi.
Sejauh ini, Yunus Nusi mengatakan ada empat negara yang sudah memberi sinyal positif untuk uji coba.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | BolaSport.com |