Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skor 1-0 didapatkan hanya dalam tempo 12 detik, sebuah gol tercepat dalam sejarah Liga 1.
Selepas gol kilat itu, David Da Silva mendapat beberapa peluang, termasuk sundulan yang mencium tiang gawang.
Di sisi lain, PSM sempat mengancam lewat tendangan bebas Golgol Mebrahtu yang ditinju oleh Teja Paku Alam.
Di babak kedua, Persib membuka peluang dengan tendangan bebas Marc Klok, dari jarak yang sama, yang ditepis Syaiful.
Momen tersebut diikuti tembakan jarak jauh Golgol Mebrahtu yang lagi-lagi dimentahkan Teja.
Situasi pertandingan berjalan menarik, dengan kedua tim tak ragu menyerang untuk mengincar gol.
Laga juga berjalan keras, dengan enam kartu kuning dicabut dan berbagai pelanggaran dibiarkan oleh wasit.
Penampilan gemilang Syaiful dan Teja membuat para striker seperti David, Golgol, Yakob Sayuri, hingga Ezra Walian merasa frustrasi.
Baca Juga: Hasani Abdulgani Ungkap Alasan Shin Tae-yong Pilih Shayne Pattynama untuk Dinaturalisasi
Editor | : | Najmul Ula |