Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Tae-yong sendiri mempunyai alasan tersendiri mengapa memilih negara asalnya untuk menggelar pemusatan latihan.
"Alasan pertama saya ingin membentuk mental para pemain tim U-19 seperti pemain Korea Selatan," ucap Shin dilansir dari laman resmi PSSI (20/3/2022).
"Saya tahu tentang keseluruhan mental bermain Korea Selatan seperti apa," sambungnya.
Selain itu, Shin Tae-yong juga mengungkit cuaca dingin yang bisa membuat Alfriyanto Nico dan kawan-kawan lebih tahan banting.
"Kedua, di sini cuaca sangat dingin, saya berharap para pemain dapat terbentuk fisik yang kuat, bisa melawan (segala macam) cuaca," jelasnya.
Shin Tae-yong tampak yakin para pemain belia Indonesia itu dapat melahap semua materi latihan selama di Korea Selatan.
Kepada media Korea Selatan, News1 Korea, Shin Tae-yong mengungkap satu-satunya "problem" bagi pemusatan latihan kali ini adalah daging babi.
Shin Tae-yong merujuk para pemain beragama Islam yang memang tak bisa mengkonsumsi daging babi.
Baca Juga: Terlambat Gabung, Marselino Ferdinan Absen di Laga Timnas U-19 Indonesia Vs Korea Selatan U-19?
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | news1.kr,PSSI |