Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Termasuk 4 Pemain Senior, 29 Nama Dipanggil TC Timnas Indonesia U-23 Jelang SEA Games 2021

Nungki Nugroho - Rabu, 6 April 2022 | 22:28 WIB
Pemain timnas Indonesia, Ricky Kambuaya, melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol dalam laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 30 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain timnas Indonesia, Ricky Kambuaya, melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol dalam laga di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 30 Januari 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil empat pemain senior untuk training camp (TC) jelang SEA Games 2021.

Disela pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong juga disibukkan untuk mempersiapkan timnas di SEA Games 2021.

Pelatih asal Korea Selatan itu telah memanggil 29 pemain untuk mengikuti TC persiapan SEA Games 2021.

Dari nama-nama yang dipanggil kebanyakan merupakan pemain berusia di bawah 23 tahun.

Baca Juga: Piala AFF Futsal - Kamboja Sempat Beri Perlawanan, Masuknya Runtuboy di Babak II Buat Indonesia Menang 11-2

Hal ini sesuai dengan aturan SEA Games 2021 yang mewajibkan tim U-23.

Seperti juniornya, 29 pemain timnas yang dipanggil akan mengikuti TC di Korea Selatan.

Sebelum berangkat ke Korea Selatan, skuad Garuda Muda akan kumpul terlebih dahulu di Jakarta mulai Rabu (6/4/2022).

Dari 29 nama, empat diantaranya merupakan pemain yang disiapkan untuk mengisi slot pemain senior di SEA Games 2021.

Baca Juga: Dendam pada Park Hang-seo Bisa Dibalas Secepatnya, Indonesia Bareng Vietnam di Grup A SEA Games 2021

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.