Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BolaNas.com juga sudah memberi preseden kasus Emmanuel Dennis yang dicegah Watford bergabung timnas Nigeria ke Piala Afrika 2021.
Saat itu, PSSI Nigeria hanya bisa pasrah dan sama sekali tak mencoba melobi FA, serta memilih memanggil pemain pengganti.
Belakangan, Sabah FC sampai perlu merilis pernyataan bahwa klub itu bersandar pada aturan FIFA mengenai kasus Saddil.
"Masalah ini sudah didiskusikan antara klub dan Saddil di mana sang pemain memahami alasan klub tak melepasnya di luar kalender FIFA," tulis Sabah FC (14/4/2022).
Sabah FC merujuk pada aturan FIFA mengenai Status and Transfer of Players Regulation, tentang pelepasan pemain ke tim nasional, pada pasal 6.
View this post on Instagram
Saddil memang menjadi pemain kunci dalam skuat Sabah FC yang diasuh Ong Kim Swee.
Pemain berusia 23 tahun itu mencatatkan empat penampilan dengan torehan satu gol dan dan satu gelar man of the match.
"Sebagai catatan, Saddil Ramdani adalah pemain kunci dan tidak ada tim di dunia ini yang mau melepas pemain berkualitas di luar kalender FIFA," tegas Sabah FC.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Resmi Ikuti Turnamen Toulon, Shin Tae-yong Tak Mungkin Dampingi Garuda Muda?
Dengan demikian, kasus Saddil Ramdani ditutup dengan pihak Sabah FC "memenangi" duel melawan PSSI.
Timnas Indonesia U-23 kini hanya diperkuat Irfan Jauhari di sektor penyerang sayap.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | Sabah FC |