Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Shin Sang-gyu lantas mencontohkan timnas U-19 Indonesia yang kesulitan saat melawan Korea Selatan U-20 dalam laga uji coba beberapa waktu lalu.
"Singkat saja saya jelaskan. timnas U-19 kemarin ada pertandingan dengan timnas Korea," kata Shin Sang-gyu dikutip dari kanal YouTube PSSI, Selasa (19/4/2022).
"Saya bersama coach Shin semua berpikir sama, kalau para pemain Indonesia itu memiliki kemampuan yang baik," imbuhnya.
Shin Sang-gyu menilai fisik para pemain timnas U-23 Indonesia saat ini masih belum ideal.
Baca Juga: Kabar Baik dari Jepang, Tokyo Verdy Lempar Sinyal Pratama Arhan akan Segera Debut
Pelatih asal Korea Selatan itu menyebut badan pemain timnas U-23 Indonesia belum seperti pemain sepak bola pada umumnya.
"Badan seperti kalian belum bisa disebut pemain sepak bola," ujar Shin Sang-gyu.
"Bukan body builder juga, tetapi seperti kebanyakan (fisik) orang pada umumnya," sambungnya.
Sejak pertama kali datang masalah fisik memang selalu menjadi sorotan Shin Tae-yong.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | YouTube PSSI |