Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seperti diketahui, Persib membutuhkan kedalaman skuad yang kompleks untuk musim depan.
Selain berkompetisi di Liga 1, Maung Bandung juga akan mewakili Indonesia di ajang Piala AFC 2023.
Langkah yang sama juga dilakukan oleh juara Liga 1 2021-2022, Bali United.
Serdadu Tridatu mengumumkan Komang Aryantara yang dipromosikan dari Bali United Youth.
Baca Juga: Semusim Nganggur di Liga Thailand, Yanto Basna Resmi Dipinang The Guardians
Kiper Bali United Youth, Komang Aryantara, dipromosikan ke tim utama ! Ini adalah investasi penting untuk masa depan Bali United !
Nah kalau untuk investasi keuangan, percayakan pada Buana Capital. Kalian bisa beli saham dengan aman dan nyaman. pic.twitter.com/S76RnkY17l
— Bali United FC (@BaliUtd) April 25, 2022
Kiper yang akrab disapa Koming itu diharapkan bisa banyak belajar dari seniornya di Bali United, Nadeo Argawinata.
Komang Aryantara bukanlah pemain pertama yang dipromosikan dari Bali United Youth.
Sebelumnya ada nama-nama seperti Gede Agus Mahendra, Kadek Dimas, serta Komang Tri yang lebih dulu naik kasta.
Komang Aryantara berharap bisa mendapat menit bermain bersama Serdadu Tridatu terutama di kompetisi Asia.
Baca Juga: Thomas Doll Langsung Bersih-bersih Skuad Persija, Marco Motta Terdepak
Editor | : | Nungki Nugroho |