Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Skuad Garuda Muda hanya mampu menang melawan Andong Science College dengan skor 4-2.
Sementara itu, dua laga setelahnya timnas U-23 Indonesia kalah dari Pohang Steelers (2-0) dan Daejeon Hana Citizen (3-2).
Di tiga laga tersebut gawang timnas U-23 Indonesia tak pernah luput dari kebobolan.
Total ada tujuh gol yang bersarang di gawang timnas U-23 Indonesia.
Baca Juga: Drama Lima Gol, Timnas U-23 Indonesia Tumbang Lawan Daejeon Hana Citizen
Shin Tae-yong sendiri selalu menduetkan Rizky Ridho dan Fachruddin Aryanto di posisi bek tengah setiap laga uji coba.
Pada TC kali ini Shin Tae-yong memang tidak punya banyak pilihan di lini belakang.
Absennya Elkan Baggott membuat Shin Tae-yong harus memutar otak mencari solusi.
Juru taktik berusia 52 tahun itu mencoba memberi kesempatan kepada pemain timnas U-19 Indonesia untuk naik kelas.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | PSSI.org |