Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Brylian sendiri sempat mengungkap kesulitan psikologis pasca diputus kontrak oleh HNK Rijeka.
Pasca pemutusan kontrak tersebut, pemain yang baru berusia 20 tahun itu memang mendapat banyak risakan dari warganet.
"Saya manusia, punya hati, bukan berarti saya down di situ, meskipun ada beberapa komentar negatif," tutur Brylian (19/4/2022).
"Saya sedikit terganggu dengan hal-hal itu," imbuhnya.
Brylian kini diharapkan bisa menemukan ruang yang tempat untuk tumbuh dalam lingkungan Persebaya yang amat mendukung untuk pemain muda.
View this post on Instagram
Pelatih Aji Santoso dikenal bisa memoles pemain muda menjadi pemain berkualitas di Liga 1 hingga dipanggil tim nasional.
Aji Santoso juga memantau langsung penampilan Brylian saat tampil di turnamen InternationL Youth Championship.
"Banyak orang tahu dia bagus, tetapi dia juga belum teruji di Liga Indonesia," ucap Aji (19/4/2022).
"Dia masih muda, sekarang tergantung Brylian saja," sambungnya.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | BolaSport.com |