Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selepas fase grup, turnamen dilanjutkan ke babak perempat final turnamen yang menerapkan single match mulai 1-2 Juli 2022.
Kemudian empat tim yang lolos bertarung di babak semifinal dengan sistem tandang dan kandang.
Leg pertama semifinal dijadwalkan berlangsung 6 Juli 2022, sedangkan leg kedua pada 10 Juli 2022.
Begitu pula dengan laga final yang menerapkan sistem kandang-tandang.
Persib sendiri memiliki catatan manis dalam keikutsertaan di ajang pramusim tahun lalu.
Tim besutan Robert Rene Alberts menjadi runner-up pada gelaran Piala Menpora 2021.
Persib kalah dari Persija Jakarta di laga final dengan agregat 4-1.
Untuk edisi kali ini, manajemen memastikan skuad Maung Bandung tetap tampil maksimal meskipun hanya ajang pramusim.
Editor | : | Nungki Nugroho |