Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Vs Kuwait - Kutukan Selalu Kalah Shin Tae-yong Lawan Tim Timur Tengah

Nungki Nugroho - Rabu, 8 Juni 2022 | 11:20 WIB
Skuad timnas Indonesia saat melakukan tos jelang laga melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat melakukan tos jelang laga melawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Hebatnya lagi, UEA tak bisa mencetak gol melalui situasi open play melainkan eksekusi penalti Zayed Al-Ameri.

Skuad Garuda Muda akhirnya menelan kekalahan di babak adu penalti dengan skor akhir 3-4.

Nasib miris dialami timnas Indonesia di era kepelatihan Shin Tae-yong ketika berhadapan dengan tim Timur Tengah.

Tahun lalu, Indonesia sempat menjajal kekuatan dua tim Timur Tengah sebelum melanjutkan pertandingan di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Kuwait - Kondisi Asnawi Abu-abu, Shin Tae-yong Rindukan Egy Maulana Vikri

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers jelang laga melawan Thailand, Rabu (2/6/2021)
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers jelang laga melawan Thailand, Rabu (2/6/2021)

Hasilnya anak asuh Shin Tae-yong menelan dua kekalahan dari Oman (1-3) dan Afghanistan (2-3).

Di Kualifikasi Piala Dunia, timnas Indonesia kembali menelan kekalahan telak 0-5 dari UEA pada 11 Juni 2021.

Skuad Garuda sempat kembali menjajal kekuatan Afghanistan jelang Piala AFF 2020.

Lagi-lagi racikan Shin Tae-yong belum bisa menaklukkan Afghanistan di Stadion Gloria Sports, Turki, pada 16 November 2021.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.