Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal yang nyaris sama juga terjadi di Grup C Piala Presiden 2022.
Persib Bandung, Persebaya Surabaya, Bhayangkara FC, dan Bali United sama-sama mengoleksi satu poin dari pertandingan perdana.
Matchday kedua Grup C dibuka dengan duel Bali United kontra Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Kamis (16/6/2022), pukul 20.30 WIB.
Di Grup A, PSIS Semarang masih menjadi pemuncak klasemen sementara usai membungkam Persita Tangerang 6-1 di laga perdana.
Kemudian disusul PSS Sleman dan Persis Solo yang sama-sama mengumpulkan satu poin.
PSS kembali bertanding pada Kamis (16/6/2022) menghadapi Persita Tangerang di Stadion Manahan, Solo.
Di Grup B, Borneo FC menjadi pemuncak klasemen usai menaklukkan Madura United lewat gol Jonathan Bustos.
Lagi-lagi penalti menjadi solusi kemenangan Borneo FC atas Madura United yang berlangsung pada 14 Juni 2022 tersebut.
Editor | : | Nungki Nugroho |