Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Penuhi Syarat, PSSI Komunikasi dengan AFC soal Tuan Rumah Piala Asia 2023

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 17 Juni 2022 | 11:24 WIB
Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Trans Lexury, Bandung, Jawa Barat, 30 Mei 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Sekretaris Jendral (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Trans Lexury, Bandung, Jawa Barat, 30 Mei 2022.

Meski begitu, Yunus Nusi mengatakan PSSI tetap menjalin komunikasi dengan AFC.

"Kami sedang bekrkomunikasi dengan AFC," ungkap Yunus Nusi dilansir dari Antara News.

"Kami belum mengetahui soal hak dan kewajiban tuan rumah Piala Asia 2023."

"Nanti ketika sudah mendapatkan informasi itu, saya akan melaporkannya kepada Ketua Umum PSSI," imbuhnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Melawan, Rencana PSSI Ditolak Mentah-mentah dan Tetap Ingin Tangani Timnas Indonesia

PSSI sendiri memang sedikit dilema dengan rencana pencalonan diri menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.

Pasalnya, jadwal Piala Asia 2023 berdekatan dengan Piala Dunia U-20 2023.

Indonesia sendiri berstatus sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Yunus Nusi menyebut Piala Asia 2023 akan dimulai lima hari setelah Piala Dunia U-20 2023 berakhir.

PSSI sendiri rencananya juga akan lebih dulu berkonsultasi dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : antaranews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.