Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Upaya PSIS Semarang membuahkan hasil pada menit ke-10 lewat Eka Febri.
Taisei Marukawa mengirim umpan terukur tepat kepada Eka Febri yang mengakhirinya dengan sepakan penuh power sukses membobol gawang Dewa United.
Dewa United kembali mengancam via sundulan Rishadi Fauzi yang masih bisa diamankan Fajar Setya pada menit ke-28.
Dua menit berselang tendangan bebas Rangga Muslim masih bisa dihalau pemain PSIS.
Baca Juga: Korban Shin Tae-yong Bertambah, 4 Pelatih 'Tersingkir' usai Kalah Lawan Timnas Indonesia
Setengah main. #PSISDAY pic.twitter.com/8RwOGpYbnb
— PSIS (@psisfcofficial) June 17, 2022
Bola rebound pun gagal dioptimalkan oleh Asep Berlian di mana tendangannya masih melambung.
Di pengujung laga, skuad Mahesa Jenar memiliki peluang lewat Wawan Febriyanto namun masih bisa diamankan Muhammad Natshir.
Skor 1-1 menutup jalannya pertandingan babak pertama.
Pada babak kedua, PSIS tampil lebih agresif dengan masuknya Carlos Fortes.
Editor | : | Nungki Nugroho |