Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masa Lalu Tak akan Terulang, Menpora Jamin Nasib Israel Aman usai Resmi Lolos ke Piala Dunia U-20 2023

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 26 Juni 2022 | 11:12 WIB
Israel memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2023 yang akan berlangsung di Indonesia.
TWITTER
Israel memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2023 yang akan berlangsung di Indonesia.

Lolosnya Israel ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia sendiri menimbulkan polemik.

Seperti diketahui, hubungan Indonesia dengan Israel tidak terlalu baik.

Sebelumnya, pada tahun 2015 lalu Indonesia pernah mempersulit atlet bulu tangkis asal Israel, Misha Zilberman.

Saat itu Misha Zilberman kesulitan untuk mendapat izin dari pemerintah Indonesia untuk mengikuti kejuaran dunia di Jakarta.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 23 Juni 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Zainudin Amali, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, 23 Juni 2022.

Baca Juga: Respon Menohok Jordi Amat Terkait Desakan dari Suporter Indonesia untuk Tetap Main di Liga Eropa

Misha Zilberman mengaku harus menunggu lama karena permohanan visanya selalu ditolak.

"Mereka tidak memberi saya visa untuk berpartisipasi dalam kejuaraan dunia!," kata Misha dikutip dari Kompas.com, (11/8/2015).

Namun, Misha Zilberman akhirnya bisa mendapat visa setelah ada campur tangan dari Komite Olimpiade Israel (OCI) dan Federasi Bulu Tangkis Dunia.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, memastikan kejadian tersebut tidak akan terulang.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.