Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya selalu siap dan akan memberikan yang terbaik untuk Indonesia," janji pemain keturunan Kerajaan Siau, Sulawesi Utara tersebut.
Shin Tae-yong berharap naturalisasi Jordi Amat segera selesai supaya bisa menjadi kekuatan timnas di FIFA Matchday dan Piala AFF 2022 nanti.
"PSSI dan STY berharap proses naturalisasi segera rampung. Jordi dibutuhkan untuk menambahkan kekuatan di lini belakang. Selain itu juga masih ada Sandy Walsh dan Shayne Pattynama yang juga masih dalam proses naturalisasi," pungkas Yunus Nusi.
Proses Naturalisasi
Proses naturalisasi Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama sendiri sudah menuju Presiden dan DPR RI.
Presiden Joko Widodo akan bersurat ke DPR untuk menyetujui naturalisasi tiga pemain tersebut.
Setelah mendapat rekomendasi dari DPR, Presiden akan menandatangani Surat Keppres pengabulan Permohonan Kewarganegaraan RI, untuk kemudian ketiganya sah menjadi WNI.
Sebagai informasi, timnas Indonesia akan menjalani agenda FIFA Matchday pada September 2022.
Kemudian berlanjut ke Piala AFF yang rencananya berlangsung pada Desember 2022.
Dua ajang tersebut bisa menjadi kesempatan Shin Tae-yong menguji kemampuan Jordi Amat.
Selain itu, timnas Indonesia juga bisa memperbaiki ranking FIFA guna penentuan pot dalam drawing Piala Asia 2023.
Editor | : | Nungki Nugroho |