Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala AFF U-19 2022 - Timnas U-19 Indonesia Gagal Lanjutkan Tradisi ke Semifinal meski Tekuk Myanmar

Nungki Nugroho - Minggu, 10 Juli 2022 | 21:53 WIB
Skuad timnas U-19 Indonesia merayakan gol yang dicetak oleh Arkhan Fikri ke gawang Myanmar pada laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuad timnas U-19 Indonesia merayakan gol yang dicetak oleh Arkhan Fikri ke gawang Myanmar pada laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Rasa penasaran Hokky Caraka masih belum lunas setelah akselerasinya dihentikan pemain lawan pada menit ke-60.

Sontekan kaki kiri La Min Htew nyaris membobol gawang timnas U-19 Indonesia pada menit ke-67.

Beruntung Cahya Supriadi dengan sigap menepis sepakan pemain bernomor punggung 10 tersebut.

Ronaldo Kwateh yang baru masuk di babak kedua berhasil menambah keunggulan menjadi 5-1.

Sepakan Kwateh yang meneruskan umpan Zanadin Fariz sempat ditepis Hein Htet Soe, tetapi tetap meluncur ke gawang Myanmar pada menit ke-73.

Myanmar mengancam via tendangan Moe Swe pada menit ke-86, tetapi masih bisa ditepis oleh Cahya Supriadi.

Tak ada gol tambahan dari kedua tim hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.

Skor 5-1 untuk kemenangan Indonesia atas Myanmar menjadi hasil akhir pertandingan.

Kemenangan ini membuat timnas U-19 Indonesia menempati peringkat ketiga klasemen akhir Grup A Piala AFF U-19 2022.

Muhammad Ferarri dkk mengumpulkan 11 poin dari lima pertandingan.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.