Timnas Indonesia Libur, PSSI Beri Kesempatan Shin Tae-yong Mudik ke Korea Selatan

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 16 Juli 2022 | 10:18 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong (kiri), sedang berjabat tangan dengan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan), saat jumpa pers di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat,  10 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong (kiri), sedang berjabat tangan dengan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan), saat jumpa pers di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 10 Juli 2022.

"Kalau enggak salah tanggal 20 (Juli)," kata Iriawan dikutip dari BolaSport.com, Jumat (16/7/2022).

"Habis evaluasi hasil kemarin, malamnya berangkat," imbuhnya.

Iriawan menyebut Shin Tae-yong meminta waktu istirahat kepada PSSI usai agenda padat bersama timnas Indonesia.

Shin Tae-yong mengajukan cutii selama satu bulan kepada PSSI.

Baca Juga: Tak Ada Waktu Istirahat, Pelatih Persib Langsung Gembleng 2 Pemain Timnas U-19 Indonesia

Meski cuti, Shin Tae-yong tetap diagendakan rapat bersama PSSI.

"Hampir sebulan dia (Shin Tae-yong) minta waktu istirahat, cuti tahun ini dihabiskan," ungkap Iriawan.

"Biar pun dia cuti, dia tetap ada tatapan virtual dengan kami," sambungnya.

Selesai cuti nanti Shin Tae-yong pun sudah dihadapkan agenda padat bersama timnas Indonesia.

Pada bulan September mendatang Shin Tae-yong akan mendampingi timnas Indonesia di FIFA Matchday.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.