Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Riko Simanjuntak Hancurkan Chonburi FC Usai Dienyahkan Thomas Doll, Klub Thailand Sudah Layangkan Tawaran

Najmul Ula - Senin, 25 Juli 2022 | 12:01 WIB
Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, mencetak gol ke gawang Chonburi FC
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, mencetak gol ke gawang Chonburi FC

Penyerang muda Ginanjar Wahyu lebih dulu dimasukkan, disusul Ricky Cawor pada babak kedua.

Usai laga, Doll mengungkap ia membutuhkan pemain tipe lain untuk membongkar pertahanan Bali United.

"Kami membutuhkan tenaga untuk lini depan, maka saya memutuskan Ricky Cawor dan Taufik Hidayat untuk bermain," ujar Doll (23/7/2022).

"Saya yakin dia (Riko) akan mempunyai waktu bermain untuk ke depannya," sambungnya.

Merespons pernyataan Doll tersebut, Riko menampilkan performa sempurna pada laga melawan Chonburi keesokan harinya.

Aksi Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak berduel dengan pemain Sabah FC dalam laga persahabatan di Stadion Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (5/6/2022).
ALIF MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Aksi Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak berduel dengan pemain Sabah FC dalam laga persahabatan di Stadion Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (5/6/2022).

Winger berusia 30 tahun itu mencatatkan dua gol dan satu assist dalam laga yang berakhir 3-3.

Begitu berpengaruhnya penampilan Riko pada laga semalam, pelatih Chonburi sampai menyebut ia pantas bermain di Liga Thailand.

Belakangan, Riko mengungkap Chonburi merupakan salah satu klub yang menawarnya pada bursa transfer.

Baca Juga: Pujian Pelatih Chonburi FC untuk Riko Simanjuntak: Dia Layak Main di Liga Thailand

Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.