Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sentil Pendukung Persib, Robert Alberts: Jangan Datang ke Stadion Kalau Tidak Punya Tiket

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 28 Juli 2022 | 11:31 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat menghadiri sesi jumpa pers saat menghadiri jumpa pers di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, 24 Juli 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat menghadiri sesi jumpa pers saat menghadiri jumpa pers di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, 24 Juli 2022.

BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memberikan himbauan keras kepada Bobotoh jelang laga kontra Madura United di pekan kedua Liga 1 2022-2023.

Persib Bandung dijadwalkan akan berhadapan dengan Madura United pada Sabtu (30/7/2022).

Pertandingan ini rencananya akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Seperti diketahui, Persib Bandung sebelumnya sempat terancam tak bisa bermarkas di Stadion GBLA.

Hal tersebut tak terlepas dari insiden meninggalkan Bobotoh saat laga kandang Persib melawan Persebaya Surabaya di Piala Presiden 2022, Jumat (17/6/2022) lalu.

Baca Juga: Bikin Rekor Baru, Asnawi Mangkualam Sukses Buat Petinggi Ansan Greeners Sumringah

Saat itu para pendukung yang hadir di Stadion GBLA membludak hingga menyebabkan panpel Persib kecolongan.

Kini Persib sudah mengantongi restu dari PSSI dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali untuk kembali bermarkas di Stadion GBLA.

Tak ingin insiden tragis tersebut kembali terlulang, Robert Rene Alberts punya pesan khusus kepada para Bobotoh.

Robert Rene Alberts menghimbau suporter yang tidak memiliki tiket untuk tidak datang ke stadion.

Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.