Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Transfer Egy-Witan Bukan Gimik Marketing, Moravce & Trencin Tergerak Usai Direpotkan 2 Pemain Indonesia di Laga Musim Lalu

Najmul Ula - Selasa, 9 Agustus 2022 | 10:05 WIB
Egy Maulana Vikri saat mencetak gol dalam laga Zlate Moravce vs FK Senica, yang dianulir wasit (22/1/2022).
Bolanas.com
Egy Maulana Vikri saat mencetak gol dalam laga Zlate Moravce vs FK Senica, yang dianulir wasit (22/1/2022).

Witan menerima umpan dari Milan Jurdik sehingga tinggal berhadapan dengan bek lawan dan kiper, lantas menyarangkan bola untuk menjadi gol.

Gol itu menjadi hiburan bagi FK Senica yang takluk 1-4 dari AS Trencin pada akhir musim lalu (19/3/2022).

AS Trencin merupakan raksasa tertidur yang rutin mengirim pemain bertalenta ke klub lebih besar.

Apabila Witan dapat mengikuti jejak Leon Bailey, Wesley Moraes, atau Martin Skrtel yang lebih lawas di AS Trencin, ia bisa saja memenangi transfer ke liga besar.

Harus diakui Zlate Moravce dan AS Trencin akan mendapatkan eksposure lebih besar, tetapi dua klub itu tetap menjadikan alasan performa dalam mendatangkan dua pemain Indonesia

Baca Juga: Dobel Transfer Paling Penting dalam Sejarah Indonesia, Egy & Witan Gabung Dua Klub Slovakia di Hari yang Sama

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.