Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lagi-lagi Nufiandani gagal mengoptimalkan peluang usai tendangannya dihalau Redondo pada menit ke-20.
PSIS membalas lewat tendangan jarak jauh Fredyan Wahyu yang masih melebar pada menit ke-30.
Babak pertama ditutup dengan aksi Redondo yang menggagalkan tendangan Nufiandani pada menit ke-43.
Pada babak kedua, PSIS melakukan pergantian dengan memasukkan Wahyu Tri untuk mengganti Redondo.
Peluang Persebaya lewat Sho Yamamoto masih mengarah tepat ke penjaga gawang PSIS pada menit ke-57.
PSIS kembali mengancam lewat spekulasi Fredyan Wahyu yang dimentahkan Satri Tama pada menit ke-77.
Persebaya terus berupaya menggempur pertahanan PSIS di sisa waktu babak kedua.
Pada menit ke-88, tendangan keras dari Mochamad Supriadi masih melambung di atas gawang Wahyu Tri Nugroho.
Editor | : | Nungki Nugroho |