Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Catatan minor ini membuat PSIS Semarang kini terpuruk di peringkat 11 klasemen sementara Liga 1 2022-2023.
"Hasil buruk dan permainan yang belum sesuai ekspektasi dalam enam laga menjadi alasan dipecatnya Sergio," ungkap Yoyok Sukawi.
"Ini merupakan hasil evaluasi yang dilakukan oleh manajemen klub."
"Demi kebaikan klub PSIS kedepannya," imbuhnya.
PSIS Semarang sendiri saat ini belum menentukan siapa pelatih yang akan menjadi pengganti Sergio Alexandre.
Saat ini manajemen PSIS menunjuk Achamad Resal sebagai caretaker.
"Sambil kami cari pelatih kepala baru, untuk sementara tim akan dipegang coach Resal yang dibantu staff kepelatihan lainnya," ujarnya.
Sementara itu, Sergio Alexandre menjadi korban keempat ganasnya Liga 1 2022-2023.
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | psis.co.id |