Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - M Ridho mendapat kepercayaan menjadi kiper utama Bali United, diuntungkan absennya Nadeo Argawinata.
Bali United beruntung memiliki dua kiper berstatus mantan dan kiper timnas Indonesia saat ini untuk mengarungi Liga 1 2022/23.
Dua kiper jempolan Bali United tersebut yaitu Nadeo Argawinata (25 tahun) dan Muhammad Ridho (31 tahun).
Nadeo Argawinata merupakan kiper utama timnas Indonesia saat ini, sedangkan Muhammad Ridho merupakan kiper nomor satu di era Simon McMenemy pada 2019.
Bali United mendatangkan M Ridho pada musim ini untuk menggantikan kiper gaek Wawan Hendrawan yang habis kontrak.
Sebagai kiper anyar, Ridho mula-mula diplot untuk menjadi pelapis bagi Nadeo, yang sudah bergabung sejak dua musim lalu.
Kesempatan bagi Ridho baru datang saat pelatih Stefano Cugurra menerapkan rotasi, atau saat Nadeo tak tersedia.
Ridho pun dapat mencicipi debut Liga 1 bersama Bali United saat Nadeo diusir wasit pada laga kontra Persib Bandung, Selasa (23/8/2022) lalu.
Baca Juga: Debut Luis Milla di Persib Terancam, Satu Pemain Kunci Diragukan Tampil Lawan PSM
Editor | : | Najmul Ula |