Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tensi Panas Internal Timnas Indonesia Jelang FIFA Matchday, Satu Pemain Dipastikan Absen Lawan Curacao

Nungki Nugroho - Selasa, 6 September 2022 | 21:15 WIB
Kiper Bali United, Nadeo Argawinata (kanan), sempat terlibat perselisihan dengan gelandang Persib Bandung bernama Ricky Kambuaya (kiri) dalam laga pekan kenam BRI Liga 1-2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 Agustus 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kiper Bali United, Nadeo Argawinata (kanan), sempat terlibat perselisihan dengan gelandang Persib Bandung bernama Ricky Kambuaya (kiri) dalam laga pekan kenam BRI Liga 1-2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, 23 Agustus 2022.

Kejadian bermula ketika Daisuke Sato (Persib) terlibat benturan dengan Haudi Abdillah (Bali United) pada pengujung babak pertama.

Nadeo yang tidak terima dengan pelanggaran yang dilakukan Daisuke Satu langsung menghampiri dan memakinya.

Sontak hal tersebut membuat Ricky Kambuaya sebagai rekan setim Daisuke tidak terima.

Kambuaya bahkan sempat 'mentowel' kepala Nadeo hingga keduanya terlibat adu mulut.

Baca Juga: Persija Bakal Berunding dengan PSSI, Thomas Doll Tak Ikhlas Lima Pemain 'Dicolong' Timnas Indonesia U-19

Tangkapan layar instagram story Irfan Jaya yang membalas permintaan maaf Rizky Ridho.
INSTAGRAM/@IRFANJAYAIJ41
Tangkapan layar instagram story Irfan Jaya yang membalas permintaan maaf Rizky Ridho.

Imbasnya, Nadeo dan Kambuaya mendapat kartu kuning dari wasit yang memimpin laga.

Apes untuk Nadeo karena itu merupakan kartu kuning kedua baginya, sehingga harus dikeluarkan dari lapangan.

Namun, kejadian ini tak lantas membuat Nadeo dan Ricky bermusuhan.

Keduanya tetap berkomunikasi baik selepas pertandingan.

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.