Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia sukses mengalahkan Curacao dengan skor 3-2 pada laga pertama FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (24/9/2022).
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menerapkan formasi andalannya 5-2-3 pada laga kontra Curacao.
Yakob Sayuri ditempatkan sebagai bek sayap kanan untuk mengganti Asnawi Mangkualam yang belum fit.
Curacao banyak menekan timnas Indonesia di awal babak pertama.
Baca Juga: Indonesia Vs Curacao - Saling Balas Gol, Marc Klok dan Fachruddin Bikin Skor Imbang di Babak Pertama
Gol cepat langsung dicetak tim dari Benua Amerika tersebut pada menit ke-6.
Sontekan Rangelo Janga yang meneruskan bola rebound gagal dihalau oleh Nadeo Argawinata.
Timnas Indonesia lantas keluar dari tekanan dengan bermain lebih menyerang.
Upaya timnas Indonesia membuahkan hasil lewat kerjasama satu-dua pada menit ke-18.
Marc Klok berhasil mencetak gol penyeimbang usai meneruskan umpan Dimas Drajad.
Skuad Garuda bahkan mampu berbalik unggul lewat gol kapten tim, Fachruddin Aryanto, pada menit ke-22.
Sundulan Fachruddin yang meneruskan umpan lemparan ke dalam Pratama Arhan tak bisa dihalau oleh kiper Curacao, Tyrick Jeremy Bodak.
Tak butuh waktu lama bagi tim tamu untuk mengejar ketertinggalan.
Pada menit ke-24, Juninho Bacuna menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat skema serangan balik.
Curacao kembali mengancam via tendangan jarak jauh Leandro Bacuna yang masih melambung pada menit ke-30.
Kedua tim saling jualbeli serangan tetapi tak juga membuahkan gol.
Skor imbang 2-2 menutup jalannya pertandingan antara timnas Indonesia dan Curacao.
Di awal babak kedua, Shin Tae-yong melakukan pergantian dengan memasukkan Marselino Ferdinan dan Saddil Ramdani.
Keduanya menggantikan Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya.
Timnas Indonesia sukses kembali unggul dengan skor 3-2 lewat gol Dimas Drajad pada menit ke-56.
Meneruskan umpan Pratama Arhan, sontekan Dimas Drajad sukses membobol gawang Curacao.
Indonesia memiliki peluang untuk menambah keunggulan lewat skema bola mati pada menit ke-63.
Sayangnya tendangan bebasSaddil Ramdani masih bisa ditepis oleh kiper Curacao.
Di menit ke-70, Ramadhan Sananta merasakan debutnya bersama timnas Indonesia untuk menggantikan Dimas Drajad.
Menit ke-73, umpan silang dari Yakob Sayuri ke kotak penalti gagal dioptimalkan Ramadhan menjadi gol.
Tiga menit kemudian tendangan keras Ramadhan Sananta masih bisa diamankan oleh Jeremy Bodak.
Tempo pertandingan mulai menurun memasuki sepuluh menit akhir pertandingan.
Pergantian menarik kembali dilakukan Shin Tae-yong dengan menarik keluar Ramadhan Sananta yang baru saja dimasukkan di babak kedua.
Juru taktik asal Korea Selatan itu memasukkan dua pemain sekaligus yakni Muhammad Rafli dan Rizky Ridho pada menit ke-85.
Menit ke-89, Rachmat Irianto yang mengganti posisi Marc Klok nyaris menambah keunggulan andai bisa memanfaatkan peluang di depan gawang.
Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit akhir babak kedua.
Skor 3-2 untuk kemenangan timnas Indonesia atas Curacao menjadi hasil akhir pertandingan.
Setelah ini, Indonesia masih akan menghadapi Curacao di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (27/9/2022).
Susunan Pemain:
Timnas Indonesia: 1-Nadeo Argawinata; 30-Elkan Baggott, 13-Rachmat Irianto, 19-Fachruddin Aryanto, 25-Yakob Sayuri, 23-Marc Klok, 15-Ricky Kambuaya, 12-Pratama Arhan; 10-Egy Maulana Vikri, 8-Witan Sulaeman, 9-Dimas Drajad
Pelatih: Shin Tae-yong
Timnas Curacao:1-Tyrick Jeremy Bodak; 17-Dylan Galdino, 3-Justin Shane, 2-Rhu Endly Aurelio, 12-Shanon David, 7-Juninho Bacuna, 10-Leandro Bacuna, 13-Jeremy Antonisse, 14-Kenji Gorre, 16-Michael Maria, 9-Rangelo Janga
Pelatih: Remko Bicentini.
Editor | : | Nungki Nugroho |