Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sayangnya, Dzenan Radoncic baru saja memutuskan mundur dari jabatannya sebagai asisten pelatih timnas Indonesia.
Dzenan Radoncic pamit karena ingin merawat ibunya yang sedang sakit.
Selain Radoncic, Bima Sakti menjadi nama lain yang dikabarkan akan menggantikan posisi Shin Tae-yong.
Keberhasilan Bima Sakti membawa timnas U-17 Indonesia juara Piala AFF U-17 2022 membuat dirinya berhasil membuktikan kualitasnya.
Namun, Bima Sakti tampaknya tidak tertarik dengan kesempatan menggantikan Shin Tae-yong untuk SEA Games 2023.
"Saya kira banyak pelatih lain yang lebih siap dan kompeten," ungkap Bima Sakti, Minggu (9/10/2022).
Bima Sakti mengaku ingin fokus bersama timnas U-17 Indonesia.
"Kami masih ada Asian Youth Games. Jadi kami akan fokus ke sana," ujarnya.
Editor | : | Nungki Nugroho |