Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 - Nasib Thailand Bergantung Laga Australia Vs Irak

Nungki Nugroho - Senin, 17 Oktober 2022 | 23:17 WIB
Selebrasi Marselino Ferdinan pada laga timnas U-20 Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
PSSI
Selebrasi Marselino Ferdinan pada laga timnas U-20 Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Thailand bahkan kalah perhitungan poin disiplin dengan Suriah yang juga memiliki surplus tiga gol.

Thailand mengumpulkan 10 poin disiplin, sedangkan Suriah hanya delapan poin.

Satu-satunya harapan Thailand untuk bisa lolos adalah kemenangan besar Australia atas Irak.

Australia dan Irak akan saling bertanding pada laga penutup Grup H Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Selasa (18/10/2022).

Baca Juga: Undang Suporter dan Panpel, Bali United Rancang Perbaikan Pelayanan Stadion Kapten I Wayan Dipta

Australia harus menang dengan selisih lebih dari dua gol untuk bisa meloloskan Thailand ke Piala Asia U-20 2023.

Australia dan Irak sama-sama mengumpulkan enam poin dari dua kemenangan atas India dan Kuwait.

Australia berada di puncak karena unggul dalam produktivitas dengan surplus enam gol. Sedangkan Irak memiliki surplus empat gol.

Dengan prosuktivitas tersebut, Irak berada di peringkat keempat runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Jumlah Suporter di Stadion akan Dibatasi, Exco PSSI: Liga 1 Mulai Lagi 7 November

Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.