Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terlihat Hubner mengemban ban kapten saat memasuki lapangan pada menit ke-80, dengan laga berakhir 0-4 untuk kemenangan klub Norwegia.
Ia tampak akan menjadi salah satu wakil kapten setelah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan.
Talenta Hubner sendiri telah diakui manajemen Wolverhampton setelah ia langsung mempesona di enam bulan pertama berkiprah di kompetisi junior Liga Inggris.
"Justin sudah bersama kami selama tujuh bulan dan dia melakukan start yang baik dalam kariernya di klub ini," ujar kepala akademi Scott Sellars (18/9/2020).
"Dia bermain reguler di tim U-19 dalam usia 16 tahun dan bermain untuk tim U-23 di masa pramusim, mencetak gol lewat sundulan hebat melawan Sheffield."
Jika proses naturalisasi berjalan lancar, Hubner dapat menjadi karang tangguh timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023.
Editor | : | Nungki Nugroho |