Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di Persija Jakarta, Thomas Doll menerapkan skema tiga bek, yang artinya ia membutuhkan lebih banyak bek tengah.
Serta yang lebih penting, skema tiga bek tengah membuat Persija menerapkan pakem seperti tim asuhan Shin Tae-yong.
Hansamu yang kini berusia 27 tahun itu sanggup menembus menjadi pemain reguler Persija, dengan catatan delapan penampilan di Liga 1 2022/23 sebelum Tragedi Kanjuruhan.
Di tangan Thomas Doll, Hansamu bermain sebagai bek tengah-kiri, posisi yang selama ini diemban Elkan Baggott di timnas Indonesia.
Perkembangan Hansamu di Macan Kemayoran terlihat dari perubahan pola makannya yang kini teratur, setelah dahulu sempat viral karena nasi bungkus.
"Yang terkesan sangat berhati-hati dengan makanan adalah Hansamu, Maman, Ryuji, dan Hanif," ujar kepala chef Suwarto (23/11/2022).
"Mereka sering tanya mengenai makanan yang harus dihindari," ungkapnya.
Kematangan Hansamu di dalam dan luar lapangan tersebut membuat dirinya kini menjadi satu-satunya alumni timnas U-19 angkatan 2013 yang berada di timnas senior.
Baca Juga: Termasuk Jordi Amat dan Sandy Walsh, Shin Tae-yong Panggil 28 Pemain untuk Piala AFF 2022
Editor | : | Nungki Nugroho |