Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siap Maju Gantikan Iwan Bule, Erick Thohir Janji Bakal Rombak Total PSSI

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 4 Desember 2022 | 17:35 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan bersama dengan Menteri BUMN, Erick Thohir kembali memantau prokes Liga 1 2021 pada laga antara Persib Bandung melawan Barito Putera yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (4/9/2021).
PSSI
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan bersama dengan Menteri BUMN, Erick Thohir kembali memantau prokes Liga 1 2021 pada laga antara Persib Bandung melawan Barito Putera yang berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (4/9/2021).

"Kalau ada dukungan, kami akan memikirkan. Namun, harus dengan kebersamaan dan jangan saling menyalahkan," imbuhnya.

Erick Thohir pun mengaku sudah menyiapkan sejumlah rencana jika terpilih meggantikan posisi Iwan Bule.

Transformasi di struktur organisasi PSSI menjadi salah satu fokus yang ingin dilakukan oleh Erick Thohir.

Erick Thohir mengatakan PSSI saat ini perlu dirombak total.

Menteri Badan Milik Usaha Negara Republik Indonesia, Erick Thohir, nampak sedang melakukan jumpa pers di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 30 Desember 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Menteri Badan Milik Usaha Negara Republik Indonesia, Erick Thohir, nampak sedang melakukan jumpa pers di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 30 Desember 2021.

Baca Juga: Persija Kirim Pemain ke Australia & Persib ke Hungaria, Lebih Banyak Pemain Abroad Semakin Bagus bagi Timnas

Meski begitu, Erick Thohir enggan menyalahkan kepengurusan PSSI saat ini atau sebelumnya.

"Bongkar total bukan berarti saya menyalahkan siapa pun," ungkap Erick Thohir.

"Bagaimana menciptakan timnas yang lebih baik, liga yang lebih baik maka semuanya harus dikelola dengan baik," sambungnya.

Erick juga menyoroti pembinaan usia dini yang dilakukan oleh PSSI.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.