Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dulu Tak Kesampaian, Luis Milla Berharap Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2022

Unggul Tan Ngasorake - Minggu, 25 Desember 2022 | 11:47 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, nampak  sumringah saat sedang melakukan sesi jumpa pers di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, 1 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, nampak sumringah saat sedang melakukan sesi jumpa pers di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, 1 Oktober 2022.

Namun, karier Luis Milla bersama timnas Indonesia hanya bertahan seumur jagung.

Pelatih asal Spanyol itu pun tidak sempat merasakan atmosfer Piala AFF 2018 lalu karena keburu dipecat oleh PSSI.

Meski begitu, Luis Milla tetap menunjukkan kecintaannya kepada Indonesia.

"Tentunya saya sangat senang timnas bisa menang," kata Luis Milla saat konferensi pers, Sabtu (24/12/2022).

Baca Juga: Permainan Timnas Indonesia Jeblok di Laga Perdana Piala AFF 2022, Aji Santoso Salahkan Program Shin Tae-yong

"Saya berharap setelah kemenangan kemarin mental pemain akan semakin naik," imbuhnya.

Luis Milla berharap timnas Indonesia bisa meraih gelar juara di bawah komando Shin Tae-yong.

"Harapannya supaya timnas bisa menjadi juara di Piala AFF ini," ujarnya.

Pada Piala AFF 2022 Persib sendiri menyumbang tiga pemain ke timnas Indonesia.

Tiga pemain itu, yakni Ricky Kambuaya, Marc Klok dan Rachmat Irianto.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.