Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF - Thailand Punya Teerasil Dangda, Shin Tae-yong Masih Bingung Siapa Striker Utama Timnas Indonesia

Najmul Ula - Rabu, 28 Desember 2022 | 15:57 WIB
Pemain timnas Indonesia, Ramadhan Sananta selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam dalam laga kedua Grup A Piala AFF 2022 di Kuala Lumpur Stadium, Malaysia
PSSI
Pemain timnas Indonesia, Ramadhan Sananta selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam dalam laga kedua Grup A Piala AFF 2022 di Kuala Lumpur Stadium, Malaysia

Terdapat empat striker yang dibawa ke Piala AFF 2022 dan semuanya sudah dimainkan, dengan rapor masing-masing mencetak satu gol.

Padahal, Indonesia mendapat jadwal beruntung berupa laga ringan melawan Kamboja dan Brunei.

Hal tersebut berbanding terbalik dengan Thailand, yang sanggup mencetak sembilan gol dengan menghadapi Brunei dan tim kuat Filipina.

Dari sembilan gol tersebut, tiga gol dilesakkan top scorer sepanjang masa Piala AFF, yakni Teerasil Dangda.

Teerasil Dangda pun kini memuncaki klasemen Piala AFF 2022 dengan tiga gol, sejajar bersama Faisal Halim (Malaysia) dan Kenshiro Daniels (Filipina).

Striker naturalisasi timnas Indonesia, Ilija Spasojevic (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain timnas Kamboja bernama Om Chanpolin (kiri) dalam laga pekan pertama Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker naturalisasi timnas Indonesia, Ilija Spasojevic (kanan), sedang menguasai bola dan dibayangi pemain timnas Kamboja bernama Om Chanpolin (kiri) dalam laga pekan pertama Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022.

Menjelang duel Indonesia kontra Thailand, Shin Tae-yong harus mencari cara utnuk mematikan Teerasil sekaligus juniornya, Adisak Kraisorn.

Selain itu, Shin Tae-yong juga harus memilih sosok striker tetap, mengingat ia selalu mengganti pengisi posisi itu pada dua laga pertama.

Muhammad Rafli menjadi starter saat melawan Kamboja tetapi ngeblank, sehingga digantikan Ilija Spasojevic pada laga kedua melawan Brunei.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Diwarnai Dua Kartu Merah, Vietnam Turunkan Malaysia dari Takhta Klasemen Grup B

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.